BerandaNews.com, London – Chelsea akan menjamu Arsenal dalam babak semifinal Piala Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, Kamis (15/1/2025) dini hari, pukul 03.00 WIB.
Chelsea yang bertindak sebagai tuan rumah wajib menang di pertandingan leg pertama ini. Apalagi saat ini the Blues sedang kondisi percaya diri setelah mengandaskan tuan rumah Charlton Athletic dengan skor 5-1.
Kemenangan tersebut menjadi Langkah manis untuk pelatih sementara Chelsea, Liam Rosenior usai menggantikan Enzo Maresca.
Hasil tersebut juga mengakhiri paceklik kemenangan Chelsea setelah sebelumnya di empat laga terakhir cuma bisa meraih dua kali seri dan kalah.
Menghadapi rival sekota, Arsenal, Chelsea harus bermain efektif dan tajam seperti melawan Charlton. Pedro Neto, Cole Palmer, serta Liam Delap harus bisa memanfaatkan peluang yang ada menjadi gol.
Sementara itu, di kubu Arsenal, the Gunners juga baru saja meraih kemenangan setelah menghancurkan Portsmouth dengan skor telak 4-1.
Striker asal Brasil, Gabriel Martinelli tampil tajam dengan mencetak hattrick di pertandingan tersebut.
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta diprediksi akan memainkan seluruh pemain terbaiknya termasuk sang kapten, Martin Odegaard agar bisa meraih kemenangan di leg pertama ini.
Prediksi susunan pemain Chelsea vs Arsenal:
Chelsea possible starting lineup:
Jorgensen; Gusto, Chalobah, Fofana, Cucurella; James, Fernandez; Estevao, Palmer, Neto; Delap
Arsenal possible starting lineup:
Kepa; Timber, Saliba, Gabriel, Lewis-Skelly; Odegaard, Zubimendi, Rice; Saka, Gyokeres, Martinelli
Head to head Chelsea vs Arsenal:
21 Oct 2023 Chelsea v Arsenal 2-2 Premier League
23 Apr 2024 Arsenal v Chelsea 5-0 Premier League
10 Nov 2024 Chelsea v Arsenal 1-1 Premier League
16 Mar 2025 Arsenal v Chelsea 1-0 Premier League
30 Nov 2025 Chelsea v Arsenal 1-1 Premier League
Prediksi Skor Chelsea vs Arsenal 15 Januari:
Skor Chelsea vs Arsenal 0-1
Skor Chelsea vs Arsenal 1-0
Salam hangat untuk semua, kami tim redaksi BerandaNews.com menerima siaran pers, undangan liputan, dan review produk. Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi kami di email berandanews1@gmail.com. Terima kasih.










