BerandaNews.com, Bandung – Striker Persib Bandung, Andrew Jung membidik kemenangan saat menghadapi Bangkok United pada pertandingan pamungks Grup G AFC Champions League Two 2025/26 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Rabu (10/12/2025), pukul 19.15 WIB.
Jung yang baru sembuh dari cedera sudah mampu melahap seluruh menu latihan yang diberikan pelatih Persib, Bojan Hodak. Sebelumnya, pemain asal Prancis ini mengalami cedera dan absen pada pertandingan menghadapi Madura United dan Borneo FC di Super League 2025/26.
“Saya merasa baik dan saya juga sudah mulai ikut berlatih lagi bersama tim. Kondisi saya oke, sudah pulih (cedera) dan saya rasa itu sudah berlalu sekarang,” kata Jung, usai sesi latihan dilansir situs Persib.
Melawan Bangkok United, Jung yang mencetak gol di Thailand, berharap timnya bisa menang dan lolos ke babak 16 Besar AFC Champions League Two 2025/26.
“Target saya adalah untuk menang. Saya tidak peduli (gol), karena jika saya tidak mencetak gol tapi kami menang, itu yang saya pilih pertama,” tegasnya.
Dia menegaskan kemenangan sangat penting sebab menentukan posisi akhir timnya di papan klasemen Grup G. “Kami ingin berada di urutan pertama di grup dan kami ingin menang lawan Bangkok. Jika kami bisa meraih itu, maka itu akan sempurna,” pungkasnya.
Kendati hanya membutuhkan satu poin untuk lolos ke fase knock-out AFC Champions League Two 2025/26, Pelatih Persib, Hodak tetap membidik kemenangan atas Bangkok United.
Posisi Persib dan Bangkok United sama-sama mengoleksi nilai 10 dari 5 pertandingan yang sudah dimainkan. Meski berada di peringkat kedua, Bangkok United sudah dipastikan lolos ke babak 16 Besar berkat keunggulan head to head dengan Lion City Sailors yang saat ini berada di peringkat 3 dengan nilai 7.
Sedangkan posisi Persib belum aman. Jika sampai kalah dari Bangkok United, Persib bisa gagal melaju ke fase knock-out jika pada pertandingan lain Lion City Sailors mampu mengalahkan Selangor FC.
“Kami akan bermain di stadion yang akan dipenuhi oleh Bobotoh. Saya harap, kami bisa meraih hasil yang positif,” kata Hodak.
Maung Bandung telah mempersiapkan diri menghadapi pertandingan ini sejak 7 Desember 2025. Kondisi sejumlah pemain pun menunjukkan perkembangan postif, termasuk Teja Paku Alam, Andrew Jung dan Adam Alis yang sempat mengalami cedera.
“Hari ini, Teja dan Adam berlatih. Sejujurnya, Adam tidak berlatih secara penuh, dia masih belum siap setelah menepi sangat lama. Teja dan Jung siap dan mungkin bisa melihat mereka bermain sejak awal atau mungkin juga duduk di bangku cadangan tapi yang pasti, mereka masuk tim ini,” ungkapnya.
Bangkok United diyakini akan tampil tanpa beban setelah dipastikan melaju ke babak 16 Besar. Meski demikian, pelatih Bangkok United, Totchtawan Sripan mengatakan, tim asuhannya akan tetap bermain dengan motivasi demi bisa meraih kemenangan.
“Ini pertandingan terakhir di fase grup. Meski sudah pasti lolos dari fase grup, kami datang mewakili Thailand dan akan bermain dengan penuh kehormatan. Kami akan berusaha menampilkan yang terbaik untuk bisa mendapat hasil terbaik juga,” tutup Hodak.
Menilik persiapan dan hasil akhir dari pertemuan kedua tim, Persib yang bermain di hadapan pendukungnya sendiri diprediksi akan mengambil poin penuh atas Bangkok United.
Prediksi Skor Persib Vs Bangkok United 10 Desember:
Skor Persib Vs Bangkok United 1-1
Skor Persib Vs Bangkok United 2-1
Head to head Persib vs Bangkok United:
1/10/2025 Bangkok United vs Persib 0-2
Penulis: Shibuya
Editor: Andhika Anggoro Wening










